DMI | Jatirasa– Pimpinan Cabang Dewan Masjid Indnonesia (PC DMI) Jatiasih terus berkolaborasi dengan Pimpinan Ranting (PR DMI) Jatirasa untuk menyosialisasikan program-program DMI ke masyarakat, terutama jamaah masjid dan mushola di wilayah Kecamatan Jatiasih.
Selama bulan Ramadhan ini, aka nada program Shubuh Keliling (Shuling) dan Tarawih Keliling (Tarling) ke sejumlah masjid dan mushola di Kecamatan Jatiasih.
Pada Ramadhan ke-5 atau tepatnya Senin 27 Maret 2023, Ketua PC DMI Jatiasih Ustadz H. Dimyati Uje, S.PDi bersilaturahim ke Masjid Ar-Rosyadah Jatirasa untuk menyelenggarakan Tarawih Keliling didampingi oleh PR DMI Jatirasa Ustadz Supriyadi, SE, Msi.
Dalam safari dakwah Ramadhan di Masjid Ar-Rosyadah ini, PC DMI Jatiasih selain memberikan wawasan terkait keagamaan juga mengenalkan program DMI dalam rangka memakmurkan masjid.
Selain itu, PR DMI Jatirasa Ustadz Supriyadi dalam kesempatan itu memberikan bingkisan pengharum masjid sebanyak satu duz kepada pengurus DKM Masjid Ar-Rosyadah.[fathur]